Total Tayangan Halaman

Minggu, 27 Februari 2011

berita bola

Italia Kehilangan Satu Wakil di Eropa
admin
Friday, 25 February 2011 23:08
Getty ImagesBeritabola.com Berlin - Mulai musim 2012/2013, Jerman akan menempatkan empat wakilnya di Liga Champions. Sebagai konsekuensinya, Italia akan kehilangan satu wakilnya.

Klub-klub Italia terpuruk di kompetisi regional dalam dua pekan terakhir. AC Milan, AS Roma, dan Inter Milan takluk dalam laga kandangnya di babak 16 besar Liga Champions, sementara Napoli dipastikan tersingkir dari Liga Europa setelah kalah dari Villarreal.

Buruknya prestasi klub-klub Negeri Pizza di kompetisi antarklub Benua Biru membuat rangking koefisien UEFA mereka disalip oleh Jerman. Artinya, meski Inter Milan memenangi Liga Champions musim lalu, Italia tetap tak mampu mengejar ketertinggalannya dari Jerman.

"Sebagai akibat dari hasil minggu ini di Eropa, dengan Bayern Munich dan Bayer Leverkusen menang, sementara Napoli tersingkir, Jerman memperpanjang keunggulannya atas Italia di peringkat koefisien UEFA untuk mengamankan posisi ketiga di belakang Inggris dan Spanyol," demikian pernyataan badan Liga Jerman (DFL), seperti dikutip Soccernet.

"Klub Jerman saat ini memiliki akumulasi poin sebanyak 68.103 poin dan memperpanjang keunggulannya atas Seri A (59.981) menjadi 8.122 poin. Sebagai konsekuensinya, Italia tak lagi berhak atas tempat ketiga musim ini."

"Dengan mengamankan posisi ketiga di rangking UEFA, Bundesliga akan menempatkan tiga wakilnya di fase grup Liga Champions mulai musim 2012/2013, sementara wakil Jerman yang keempat akan memulai dari babak play-off."

Dengan kondisi ini, Italia hanya akan menempatkan tiga wakil di Liga Champions mulai musim 2012/2013. Sementara peringkat keempat dan kelima di klasemen akhir musim 2011/2012 akan lolos ke Liga Europa.


Foto: Kemenangan Bayern Munich atas Inter Milan juga turut andil dalam keberhasilan Jerman menduduki peringkat ketiga di koefisien UEFA.
(dtc/a2s)

Gelombang Cedera Tak Cemaskan Barca

Saturday, 26 February 2011 11:47 AFP/Josep LagoBeritabola.com Barcelona - Barcelona harus melihat sejumlah pemain pilarnya terkapar akibat cedera. Walau cedera itu sedikit banyak turut memengaruhi hasil yang dipetik Los Azulgrana, tidak ada yang perlu dicemaskan.

Saat ini, tiga pemain utama Barca, yaitu Xavi Hernandez, Carles Puyol dan kiper Victor Valdes harus rehat akibat cedera. Lionel Messi juga sempat cedera, tetapi masih bisa bermain.

Serangkaian cedera ini agak sedikit menghambat langkah Barca. Pasukan asuhan Josep Guardiola itu diimbangi Sporting Gijon dua pekan lalu, tunduk di tangan Arsenal empat hari berselang dan menang susah payah atas Athletic Bilbao.

"Semua tim pernah mengalami gelombang cedera seperti ini," aku Xavi perihal gelombang cedera yang menimpa timnya seperti yang dilansir AFP.

"Kami memang masih punya banyak pertandingan, tetapi tidak perlu menyalakan alarm karena ini sesuatu yang cukup normal," tambah gelandang berusia 31 tahun tersebut.

Pada Sabtu (26/2) ini, Barcelona bakal melawat ke markas Mallorca. Selain tiga nama yang absen, Barca juga bakal tampil tanpa Dani Alves yang terkena skorsing. Guardiola pun dipaksa putar otak untuk mencari pemain alternatif.

Xavi sama sekali tidak khawatir cedera para pemain pilar Barca ini akan membuat mereka bakal kalah bersaing dengan Real Madrid menuju tangga juara Liga Spanyol.

"Barca masih bermain baik, kami masih tetap mendominasi permainan dan mencetak banyak peluang. Sekarang semuanya tergantung pada kami," ujar Xavi.

"Saya tidak berpikir Real Madrid sedang membaik dan kami sedang memburuk, itu cuma ucapan fans. Madrid tetap klub yang kuat dan kami memang harus mewaspadai mereka," tuntas dia.